Pengertian analisis varian
Saturday, July 4, 2015
Pengertian analisis varian adalah teknik-teknik statistik yang dipakai untuk memperkirakan perbedaan jumlah dalam suatu variabel terikat yang diakibatkan oleh satu atau lebih variabel bebas. Analisa varian biasanya dilakukan terhadap data sampel dari variabel terikatyang berupa skala interval dan variabel bebas yang berupa skala nominal. Analisa perhitungan varian yang meliputi satu skala nominal disebut analisa varian satu arah, sedangkan apabila mencakup dua variabel skala nominal disebut analisa varian dua arah. Percampuran antara satu variabel bebas nominal dengan satu variabel bebas interval dikenal sebagai analisa kovarian. Cara statistik untuk suatu analisa varian meliputi pembagian jumlah kuadrat ke dalam komponen-komponen untuk memperkirakan jumlah variabel yang sesuai dengan tiap-tiap variabel bebas. Pengujian-pengujian terhadap analisa cara varian dianggap penting karena data yang terkumpul didasarkan pada sampel random yang sederhana, sehingga variabel terikat lebih tersebar ke dalam setiap kelompok variabel nominal dan akibatnya varian-varian populasi untuk setiap kelompok pun tetap sama. Kebutuhan selanjutnya bisa diteliti dengan membandingkan ukuran varian setiap kelompok. Jika ukuran-ukuran itu relatif sama, maka perkiraan mengenai varian-varian yang sama dalam populasi mungkin bisa diterima.
Sumber: Akbar Kaelola, Kamus Istilah Politik Kontemporer, Yogyakarta: Kamus Istilah Politik Kontemporer cetakan pertama 2009 halaman 21