pengertian hutan tropika dataran rendah

pengertian hutan tropika dataran rendah adalah jenis hutan yang memiliki flora yang paling kaya dan beraneka ragam jika dibandingkan dengan jenis-jenis hutan lainnya di dunia. Hutan Tropika dataran rendah di Indonesia dibagi menjadi dua kelompok, yaitu hutan tropika dataran rendah di kawasan barat Indonesia dan hutan tropika dataran rendah di kawasan timur Indonesia. Hutan tropika dataran rendah di kawasan barat indonesia di dominasi oleh suku keruing dengan banyak jenis dari marga mersawa, pohon kapur, balau, damar, meranti dan giam. Sebanyak 70% dari jenis - jenis pohon tersebut berdiameter 40 - 80 cm, 25% berdiameter 80 - 120 cm, dan 4% berdiameter lebih dari 120 cm. Hutan tropika dataran rendah sering disebut juga hutan keruing atau hutan lagan.

Sumber: Eko Sujatmiko, Kamus IPS , Surakarta: Aksara Sinergi Media Cetakan I, 2014 halaman 110

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel